Tuesday, November 25, 2014

[Fun Games] Seberapa Tahukah Kamu Tentang TROLL? + GIVEAWAY Novel Stolen Songbird


Baca kisah romance mulu kadang bikin bosen juga, sih. Karena itu saya pun nyempetin baca buku dari genre lain, fiksi fantasi misalnya, buat selingan. Kenapa fantasi? Kenapa tidak! Buat saya, dunia fiksi fantasi selalu bisa merilekskan otak dan terkadang logika awam sebagai manusia, halah. Maksudnya, kalau fiksi fantasi, kan, biasanya tentang hal-hal di luar nalar (saya, maksudnya) atau bahkan lebih jauh dari itu, fantasi bisa memberi ruang pengarangnya bikin dunia yang benar-benar baru. Terkadang saya mendapati pengarang sebagai tuhan (dengan huruf T kecil) yang seenak-enaknya bikin alam dan tetek bengeknya yang berbeda dari pakem (yang saya ketahui). Well, meskipun buat pencinta fiksi fantasi sejati, seliar-liarnya fantasi pengarangnya, kisah dalam fiksi fantasi pun tetap harus bisa membumi dan dimengerti makhluk bumi a.k.a. manusia, hahaha. Ya iyalah, si penulis dan pembaca bukunya, kan, manusia juga.

Salah satu makhluk fantastis dari dunia fiksi fantasi adalah TROLL. Pernah denger? Pastinya sudah donk. Kebangetan kalau belum pernah denger. Eapi kalaupun belum, coba deh puter lagi film Harry Potter #1: The Sorcerer's Stone, ada tuh adegan Troll di toilet cewek yang bikin Emma Watson a.k.a. Hermione Granger jejeritan. Nggak punya filmnya? Yaudah, tonton potongan adegannya di sini, deh:



Nah, kalau di dunia sihir Harry Potter, Troll digambarinnya seperti itu. Well, itu salah satu jenis troll aja, sih, kalau enggak salah nyebutnya troll gunung alias Mountain Troll, ya. CMIIW. Kalau versi lainnya, ada tuh yang kayaknya based on trilogi Lord of the Rings karya J.R.R. Tolkien.


Belakangan, istilah troll juga dipake buat nyebut netizen atau komentarnya di forum yang nyerang atau nyampah di topik tertentu. Yeah, pastilah ya, kalau sudah nyerang dengan bahasa kasar, enggak sopan, bahkan cenderung dianggap primitif, kampungan, enggak berpendidikan, persis seperti troll (katanya). Hmm, berarti secara enggak langsung Troll yang makhluk fantasi itu begitu ya sifatnya? Sampe ada yang bikin anatomy of an internet troll macam ini, ckckck:


Anyway, secara bahasa, troll itu artinya seperti ini (disalin dari web-nya merriam-webster.com):



Agaknya saya pun sepakat sama opini-opini yang beredar soal Troll itu, dan enggak pernah kepikiran buat nyari tahu hal lain sampai saya dikasih nemu buku ini: STOLEN SONGBIRD by Danielle L. Jensen yang novel terjemahannya sudah ada lho, diterbitkan oleh Penerbit Fantasious.

Sinopsis:



Penginnya, sih, wiken kemarin saya nuntasin baca novel ini, tapi apalah daya, niat tinggal niat. Karena mesti melakukan beberapa hal saya bahkan tak sempat membaca, huhuhu. Tapiii... so far, saya suka, baik ceritanya maupun gaya menulis dan terjemahannya. Protes dan pujian nanti saja, deh, pas saya sudah siap bikin resensinya, ya.

Nahhh, ada kabar gembira, nih, buat kita semuaaaaa.... kulit manggis gini ada ekstraknya... Penerbit Fantasious menyediakan dua novel perdana Danielle L. Jensen yang langsung masuk nominasi Goodreads Choice Awards 2014 ini buat dua orang ynag beruntung tentunya. Bagaimana caranya? Ada di sini:


Contoh gambar yang bisa kamu twitpic seperti ini:


Oke, tweemans. Selamat berkreasi sekaligus berfantasi, ya. Ditunggu keikutsertaanmu sampai Kamis, 27 November 2014, pukul 23.59 WIB.

Saturday, November 22, 2014

[Resensi Film dari Buku] The Hunger Games #3: Mockingjay Part 1


Sejatinya, saya bukanlah penggemar dari trilogi YA dystopia The Hunger Games karya Suzanne Collins. Saya hanyalah salah satu penikmat ceritanya karena ikut-ikutan tren. Saya enggak mau jadi orang kudet alias kurang update kalau sekeliling saya sedang membahas sesuatu. Termasuk fiksi fantasi bersegmen young adult yang lagi rame ini dan film bagian pertama dari buku ketiganya sedang tayang di bioskop. Saya pun tak sabar menontonnya. Dan, siang ini, saya menontonnya di Planet Hollywood XXI.


Untuk bukunya sendiri saya baru baca bagian pertamanya saja, hehehe. Catching Fire dan Mockingjay masih anteng di rak buku. Namun, untuk filmnya sudah saya tonton hingga yang bagian pertama dari film ketiganya.



Hmm, sudah menduga akan digantung, sih, di akhir filmnya, seperti ketika menonton Harry Potter and The Dark Hallows part 1 dulu. Tapiii... entahlah, kalau disuruh milih, saya lebih suka digantung sama Harry Potter, sih. Paling tidak, cukup banyak aksi yang tertampilkan di potongan pertama seri terakhir Harry Potter itu. Sedangkan Mockingjay part 1 bikin saya keki karena alurnya yang ternyata terlalu lambat dan kejutan-kejutan hadir hanya di (kurang lebih) sepuluh menit menjelang film berakhir. Crap!




Mengingat bertele-telenya alur film ini, semestinya sih skenarionya sangat setia pada setiap adegan di bukunya. Kalaupun ada yang ditambahi, hmm, tak terlalu membuat saya terkesan. Untuk yang sudah membaca bukunya mungkin akan dengan mudah menikmati setiap detail adegan Katniss Everdeen yang sudah dipertemukan dengan ibu dan adiknya serta Gale di Distrik 13 yang dikepalai Presiden Coin (abege di sebelah saya cekikikan ketika tahu namanya Coin, "Itu koin maksudnya yang buat main game itu, ya?", dan saya tak kuasa menahan dengusan sebagai manifestasi tawa yang tertahan), dan mempersiapkan serangan untuk menggulingkan Capitol, sang penguasa Panem, dengan kepala negara Presiden Snow.



Begitulah, detik demi detik selama pemutaran filmnya saya berusaha menikmati akting sempurna dari para cast film ini. Hiyappp, saya dengan jujur bilang bahwa pemilihan aktor dan aktris yang bermain di film trilogi Hunger Games ini memang tepat sekali dan mereka berakting dengan cukup mumpuni. Di Mockingjay part 1 ini, kehadiran perdana Julianne Moore sebagai Presiden Coin cukup berhasil mencuri perhatian para penonton, paling tidak bagi saya. Yah, aktris peraih nominasi Oscar sebanyak 4 kali ini memang selalu menampilkan kualitas prima dalam setiap film yang dibintanginya. Sedangkan cast yang lain, terutama Jennifer Lawrence, Josh Hutcherson, dan Liam Hemsworth sudah bagus buat saya.

Buat yang tidak masalah dengan spoiler, sila klik bagian ini:


Meski tak terlampau kecewa, sebenarnya saya tetap berharap mendapat suguhan aksi yang menawan dari Mockingjay part 1 ini yang sayangnya tidak sesuai ekspektasi. Kalau saja saya sudah membaca novelnya, mungkin akan ada sensasi lain ketika menonton filmnya. Secara umum saya hanya memberi 3 dari 5 bintang untuk Mockingjay part 1. Cuman berharap semoga bagian keduanya lebih banyak aksinya, kalau perlu saling gempur menggempurnya lebih epic begitu. Dan, saya sangat menunggu siapa aktor yang bakal menggantikan mendiang Philip Seymour Hoffman yang sudah telanjur melekat imejnya sebagai Plutarch.

Ada yang sudah nonton? Bagaimana menurutmu?

Oke, selamat menonton dan membaca bukunya, tweemans.

Thursday, November 20, 2014

[Fun Games] Pengumuman Pemenang Giveaway #HeartandSoul by Windhy Puspitadewi


Setelah dibuka hampir bersamaan dengan kelahiran novel keempat Windhy Puspitadewi di Penerbit Gagas Media, Heart and Soul pada 30 Oktober lalu, giveaway penulisan fan fiction dan pembuatan fan art untuk novel-novel Windhy terbitan Gagas Media, kini telah sampai pada tahap pengumuman pemenangnya. Sebelumnya, saya mohon maaf karena pengumuman ini tertunda satu hari dari rencana semula dikarenakan sebab dari saya sendiri karena sebenarnya nama-nama pemenang sudah diberikan oleh Windhy kepada saya beberapa hari yang lalu. Enggak papa, ya?


Baiklah, seperti yang sudah diinformasikan di rilisan resminya, hadiah dari giveaway ini berupa novel Heart and Soul bertanda tangan Windhy Puspitadewi yang merupakan persembahan khusus dari penulisnya. Ada tiga pemenang yang terdiri dari dua pengirim fan fiction dan satu pengirim fan art yang terpilih. Siapa saja, sih, yang ikutan ngirim fan fiction dan fan art? Yuk, coba dibaca dan dilihat-lihat karya mereka di sini:

Entri untuk #FanFiction


Febynia Mutiara Z. ‏@febynia Nov 5

Bimo Rafandha ‏@bimorafandha Nov 8

falfany ‏@AlfianiFitri_ Nov 9

Mayang Lenggayu R. ‏@mayanghejo Nov 9

Wind ‏@windyMJay Nov 10

Hidya N. Mentari ‏@hidyanuralfi Nov 10

LIA ‏@nur__amelia Nov 12

Anindya yuli ‏@Anindya_1907 Nov 13

~SEPTEMBER~ ‏@rahiey_Mah Nov 14

Tha. ‏@aratriasari_901 Nov 14

Lailaturrahmi ‏@aminocte Nov 14

Winda Nuna ‏@WindaNuna Nov 14

Dannn.... dengan pertimbangan dari beragam segi (gaya menulis, gaya bahasa, dll) serta yang mampu menghadirkan kisah lain di balik kisah dalam novel-novelnya, oleh dewan juri kita yang diketuai langsung oleh Windhy Puspitadewi, memutuskan bahwa yang terpilih untuk mendapatkan masing-masing satu eksemplar novel Heart and Soul bertanda tangan adalah......... *suara drum digebuk berulang-ulang*

@rahiey_Mah dan @febynia 


Entri untuk #FanArt


Ifa Inziati ‏@inziati Nov 5


Annisa Novianti ‏@nisadnovi38 Nov 9


LIA ‏@nur__amelia Nov 12
[Morning Light] -Ketika Wanita Menangis-


LIA ‏@nur__amelia Nov 12
[Morning Light] -KITA-


Silvi S. ‏@shelv_25 Nov 14
[Let Go] - Veritas Club ----di facebook.

Tepanie Elly ‏@stefaniedeli Nov 15
[Morning Light] - Sophie


Tepanie Elly ‏@stefaniedeli Nov 15
[Morning Light] - Agnes


A L F I ‏@alfiyyah_anh Nov 15


Lala @wolfhan88  Nov 15
Caraka dan Sarah -----(keliru memberikan tautan di Twitter)


Dan, dengan pertimbangan mencari karya seni gambarnya yang paling sesuai dengan karakter di novelnya meskipun mungkin bukan yang paling bagus, Windhy memilih entri fan art yang berhak mendapatkan satu eksemplar novel Heart and Soul bertanda tangan adalah......... *lagi-lagi dengan latar suara drum digebuk berulang-ulang*

@nisadnovi38


Selamaaaaattt... untuk ketiga pemenang, yaaa....karena kalian bertiga punya akun Twitter, nanti dihubungi via DM, ya.

Dan untuk tweemans lainnya yang sudah ikut berpartisipasi menyemarakkan giveaway kali ini, terima kasih yaaa... Terkhusus untuk Windhy Puspitadewi dan Penerbit Gagas Media, terima kasih sudah mengajak Fiksimetropop untuk bekerja sama menyelenggarakan giveaway ini. Ikut mendoakan supaya novelnya laris manis dan mendapat apresiasi setinggi-tingginya dari pembaca buku Indonesia.

Oke, sampai jumpa di kuis atau guveaway yang lainnya, yaaa....